Kamis, 18 Februari 2010

PANTAI GESING, GUNUNG KIDUL, JOGJAKARTA















Sesuai namanya terletak di dusun Gesing, desa Girikarto, kecamatan Panggang, kabupaten Gunung Kidul. Pantai Gesing adalah salah satu dari deretan pantai pantai nan indah di provinsi Daerah Istimewa Jogjakarta. Kurang lebih 18 km di timur Pantai Parangtritis yang terkenal itu.
Jalan menuju ke sana berupa perbukitan yang cukup berliku, sangat mengasyikkan bagi yang hobi bersepeda motor, tapi mobil pun ok. Untuk mencapainya dari arah Jogja ke tenggara menuju kecamatan Panggang, setelah melewati kecamatan, anda akan sampai di pertigaan yang ada penanda berupa pohon raksasa, benar benar raksasa. Dari situ anda berbelok, melewati kampung kampung dan kebun jati, kurang lebih 4 km sebelum sampai ke pantai.
Kawasan pantai berupa teluk, banyak ikan kecil kecil di celukan batu karang tepi pantai, airnya tenang, tempat berlabuh para nelayan, dan ada bangunan TPI (Tempat Pelelangan Ikan). Belum dikelola untuk pariwisata, sehingga tidak ada karcis masuk, tidak bayar parkir.
Bagi yang lapar bisa makan di satu - satunya warung yang menyajikan ikan laut, sesuai pesanan anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar